MASIGNALPHAS2101
994769863715964068

Pelayanan Pekerja Sosial di Rumah Sakit

Pelayanan Pekerja Sosial di Rumah Sakit
Add Comments
Selasa, 25 Oktober 2022

Baca Juga

 



Pekerja sosial medis (Medical Social Worker) dalam pelayananya bekerja dengan menggunakan prosedur sistematik dalam melakukan pelayananya. Sehingga diperlukan koordinasi yang baik antara pekerja sosial medis dengan tenaga medis. Keduanya sama – sama memiliki peranan penting dalam proses penyembuhan pasien. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk memberikan kualitas pelayanan yang baik.

Mereka bekerja sama dan saling membantu untuk menciptakan kualitas pelayanan yang maksimal. Baik secara medical maupun non medical. Sedangkan pola koordinasi atau hubungan daripada pekerja sosial medis dengan dokter di rumah sakit harus dilakukan dengan baik dan efektif dan efisien. Sebenarnyatidak ada perbedaan jabatan atau status sosial dalam kestrukturan sehingga tidak ada rasa sungkan antara satu anggota dengan anggota yang lain.

Sebagai sebuah pekerjaaan yang professional maka pelayanan yang diberikan harus seduai dengan tugas, fungsi dan prinsip yang telah ditetapkan oleh lembaga masing – masing. Adapun tugas dari pekerja sosial medis yaitu memberikan motivasi kepada pasien untuk memenuhi kebutuhan pasien saat proses pendampingan. Selain memberikan motivasi, pekerja sosial medis juga menjadi pembimbing dan konsultan.

Fungsi dari pekerja sosial medis yaitu sebagai penghubung atau pelayanan langsung antara pihak pasien dengan petugas medis di kegiatan tersebut dilakukan untuk meminimalisir terjadinya masalah – masalah sosial dan keluarga pasien. Sehingga, pasien dan keluarganya kurang harmonis. Untuk itu, tugas pekerja sosial medis yaitu menjalankan fungsinya untuk mengembalikan keharmonisan antara pasien dengan keluarganya.

Sedangkan untuk pelayanan sosial sosial yang diberikan oleh pekerja sosial medis yaitu berupa home care. Dimana kegiatan tersebut menjadi salah satu fungsi pekerja sosial medis yaitu melakukan kunjungan atau homevisit. Dalam proses homevisit seorang pekerja sosial tidak dapat berjalan sendiri, maka ia membutuhkan tenaga medis dan non medis untuk memberikan pelayanan tersebut.

Beberapa peran yang dilakukan oleh pekerja sosial medis dalam melakukan pelayanan kepada pasien yaitu sebagai berikut :

  1. Enabler

Pada tahap ini peran pekerja sosial medis yaitu memberikan bimbingan kepada pasien yang di damping dengan cara memberikan motivasi/dorongan semangat supaya pasien lebih bisa menerima kondisi yang sedang di alaminya.

  1. Broker

Pada tahap ini peran pekerja sosial medis yaitu sebagai penghubung serta menjadi jembatan antara pasien dan juga keluarga pasien.

  1. Advokasi

Pada tahap ini peran pekerja sosial medis yaitu melakukan tugasnya dengan membantu memenuhi kebutuhan dan hak – hak pasien dengan cara berkoordinasi dengan pihak – pihak terkait.

 

Selain itu, ada beberapa kendala yang dialami oleh pekerja sosial medis dalam proses pelayanan kepada pasien. Yaitu ada beberapa hal seperti :

-          Pada proses intrvensi, pekerja sosial medis seringkali dihadirkan oleh beberapa masalah dalam proses pelayanannya seperti : respon kurang baik dari pasien yang di akibatkan oleh kondisi psikologisnya yang kurang stabil.

-          Jumlah pekerja sosial medis yang sangat minim

-          Masih banyak yang belum paham tentang pekerja sosial medis baik dari pasien maupun dari rumah sakit sendiri

Untuk itu, mari sama – sama mewujudkan pekerja sosial medis yang dapat dikenal oleh masyarakat luas melalui program – program dan layanan kita untuk mengembalikan keberfungsian sosial masyarakat yang membutuhkan.

ranahcahaya.com

Halo semuanya, Ranahcahaya.com merupakan sebuah situs media berbasis website dengan menyajikan informasi-informasi menarik di sebuah kehidupan. Semoga bermanfaat