MASIGNALPHAS2101
994769863715964068

Ada apa dengan buruh perempuan?

Ada apa dengan buruh perempuan?
Add Comments
Selasa, 18 Oktober 2022

Baca Juga

 

Seiring perkembangan teknologi maju alat transportasi naiknya pembangunan industri menjadi bagian penting berubahnya sistem kehidupan di masyarakat bumi pertiwi. Banyak masyarakat harus bekerja lebih keras untuk meningkatkan kualitas hidup untuk menunjang kehidupan sanak keluarga. Bahkan untuk memenuhi kebutuhan tersebut peran perempuan juga ikut andil dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Beberapa faktor pendorong keterlibatan perempuan dalam sektor industry yaitu disebabkan karena beberapa faktor seperti : lemahnya ekonomi atau kebutuhan ekonomi keluarga semakin meningkat, suami tidak memiliki pekerjaan dan tidak bekerja. Sehingga dapat diklasifikasikan bahwa perempuan yang yang bekerja disektor industry biasanya berasal dari latar belakang keluarga menengah ke bawah dimana tingkat keahlian baik itu soft skill maupun hardskill masih rendah.

Sering menjadi problematic dalam ranah sosial jika seorang perempuan harus menjadi seorang buruh pabrik. Mereka akan di hadapkan oleh 2 tuntutan utama yaitu peran perempuan dalam ranah domestic dan finansial. Kedua peran tersebut menjadi bagian penting bahwa keduanya harus dilakukan secara bersamaan dan tidak bisa di tinggalkan salah satunya. Maka, tidak heran jika buruh permpuan sering mengalami terjadinya konflik baik sesama rekan buruh maupun konflik dalam rumah tangga.

Beberapa konflik yang sering di alami oleh buruh perempuan ada beberapa seperti dalam lingkup keluarganya. Adanya tekanan dalam keluarga baik itu dari anak, mertua, akibat kurangnya support system dalam keluarga yang mengakibatkan beberapa konflik tersebut dapat terjadi. Selain itu, lingkungan kerja seperti jam kerja panjang (lembur), tidak sesuai jam yang di tetapkan oleh pihak kantor, jarak rumah dengan tempat kerja yang terpaut jauh, serta beban pekerjaan yang tidak sebanding dengan kapasitas seorang perempuan.

Maka, dalam kasus ini peran pekerja sosial sangatlah dibutuhkan untuk membantu mengembalikan keberfungsian sosial masyarakatnya. Saya mengkutip dari Charles Zastrow sebagai berikut :

“Pekerja sosial merupakan kebijakan professional untuk membantu individu – individu, kelompok – kelompok dam masyarakat guna untuk memperbaiki kemampuan mereka untuk mengembalikan keberfungsian sosialnya serta menciptakan kondisi masyarakat yang memungkinkan mereka sampai tujuan”.

Peran pekerja sosial dalam kategori tersebut memiliki peranan penting untuk menciptakan kondisi masyarakat yang baik dan tratur dalam menjaga keberfungsian setiap elemen anggoatanya. Dalam menciptakan konidisi masyarakat yag kondusif maka dialamnya harus ditingkatkan kembali penambahan relasi kepada setiap elemenya untuk memberikan keterikatan dan support system antara satu masyarakt dengan masyarakt yang lain.

 

ranahcahaya.com

Halo semuanya, Ranahcahaya.com merupakan sebuah situs media berbasis website dengan menyajikan informasi-informasi menarik di sebuah kehidupan. Semoga bermanfaat